Petunjuk dan tips bermain game travian

travian tips

Minggu, 23 Maret 2014

Cara Menaikkan Level Ksatria Di Game Travian

By on 20.58
Game Travian adalah sebuah game strategi dimana kita harus membangun desa-desa yang dimiliki sehingga dapat menaklukkan pemain-pemain lainnya yang diluar aliansi. Salah satu faktor penting dalam game ini adalah ksatria, dengan memiliki ksatria dengan level yang tinggi, maka itu semua akan lebih mudah. Hal ini disebabkan oleh atribut yang dimiliki ksatria tersebut.

Semakin tinggi level kesatria maka akan semakin baik karena kesatria ini dapat memberikan bonus atribut seperti bonus sumber daya, bonus pertahanan, dan bonus serangan. Di samping itu, ksatria juga memiliki kekuatan (gabungan nilai serang dan pertahanan). jadi kesatria ini dapat membantu anda untuk menghabisi pasukan di desa pemain lain sekaligus dapat melindungi desa anda dari serangan pasukan pemain lain.



Menaikkan Level Ksatria

Menaikkan level ksatria sangat mudah di awal karena pengalaman yang dibutuhkan tidak terlalu banyak, namnus seiring bertambahnya level ksatria, maka akan semakin sulit untuk meningkatkannya karena poin pengalaman yang dibutuhkan akan semakin besar.

Ada beberapa cara untuk mendapatkan pengalaman, cara yang termudah adalah dengan menyelesaikan petualangan. Di dalam game Travian ini anda akan mendapatkan petualangan. Biasa setelah anda menyelesaikan pengalaman. Sayangnya jumlah petualangan ini terbatas, dan anda hanya bisa menunggu sampai petualangan lain muncul agar anda dapat mendapatkan pengalaman.

Pengalaman juga bisa didapatkan dengan membunuh pasukan, baik pasukan Natar, pasukan pemain lain, maupun pasukan alam. Bila dibandingkan, cara yang tersulit adalah membunuh pasukan Natar sehingga cara ini kurang disarankan karena nilai pertahanan pasukan Natar lebih tinggi jika dibandingkan oleh jenis pasukan alam, pasukan Teuton, pasukan Romawi, maupun pasukan Galia. lebih baik jika anda memfokuskan untuk membunuh pasukan alam, ataupun pasukan yang berada di desa pemain Travian lain.

Perlu diingat bahwa ksatria anda memiliki nilai kesehatan, hero anda dapat mati jika kesehatannya 0. Jadi ada baiknya untuk menghitung dulu jumlah pasukan yang diserang sehingga ksatria anda tidak luka parah setelah serangan tersebut. Bila mungkin, sertailah ksatria anda dengan pasukan saat menyerang sehingga tingkat keberhasilan serangan akan semakin besar dan luka yang didapat juga akan semakin kecil.

Berikut adalah beberapa barang berguna yang dapat membantu untuk menaikkan level ksatria anda, yaitu:

Salep 

Saat kesehatan ksatria anda menurun, pakailah salep karena salep dapat memulihkan kesehatan ksatria sampai dengan 100%. Setiap salep akan memberikan 1% nilai kesehatan, jadi jangan lupa untuk menghitung jumlah salep yang dibutuhkan. Salep ini dapat didapatkan sebagai hadiah dari petualangan ataupun jika anda memenangkan lelang di pelelangan.

Perlengkapan Ksatria

Untuk memperkuat ksatria, ada beberapa perlengkapan ksatria yang bisa didapatkan melalui petualangan atau bisa juga dibeli di pelelangan dengan menggunakan Silver. Segeralah perlengkapi kesatria anda dengan perlengkapan tangan kanan, perlengkapan tangan kiri, armor, helm, dan sepatu sehingga ksatria anda akan semakin kuat. Ada juga beberapa perlengkapan ksatria yang bisa membantu regenerasi kesehatan, mungkin anda juga dapat meng-kombinasikan perlengkapan ksatria tersebut tergantung kebutuhan.

Ember

Ember cukup mahal harganya tapi anda juga dapat mendapatkannya sebagai hadiah dari petualangan. Jika ksatria anda mati, maka ember dapat menghidupkannya secara instan. Perlu diingat bahwa anda hanya dapat menggunakan ember 1 x dalam waktu 24 jam, jadi jangan sampai ksatria anda mati untuk kedua kalinya terutama di hari yang sama karena ember tidak dapat dipakai lagi.

Naskah Kuno

Naskah kuno dapat dipakai untuk menambah pengalaman ksatria. Naskah kuno bisa didapatkan memlalui pengalaman dan juga bisa dibeli di lelang. Sayangnya anda harus memiliki silver dan gold yang banyak untuk membelinya.

0 komentar:

Posting Komentar